Valdano: Tanpa Di Maria dan Alonso Madrid Tak Konsisten

Valdano: Tanpa Di Maria dan Alonso Madrid Tak Konsisten
Xabi Alonso. (c) AFP
Bola.net - Mantan penyerang Real Madrid Jorge Valdano menyayangkan keputusan Los Blancos melepas Xabi Alonso dan Angel Di Maria pada musim panas ini. Pasalnya Madrid akan kehilangan konsistensi pasca kehilangan kedua pemain tersebut.

Seperti diketahui, Alonso sudah sepakat bergabung dengan raksasa Bundesliga Bayer Munich. Sedangkan Di Maria meninggalkan Santiago Bernabeu menuju ke Manchester United dengan biaya 60 juta pounds.

Madrid memang sudah mendatangkan Toni Kroos dan James Rodriguez untuk menggantikan peran kedua pemain tersebut. Namun sampai sejauh ini Kroos dan James masih belum bisa memberikan dampak yang signifikan.


"Xabi Alonso adalah pemain yang sangat dibutuhkan di Real Madrid karena posisi dan pengorbanannya. Dia adalah pemain yang sangat cerdas dan bisa menangani seluruh tim seperti sebuah grup," kata Valdano kepada Cadena SER.

"Xabi Alonso dan Di Maria mewakili konsistensi, pemikiran kolektif. Satu melalui kecerdasan dan satunya lewat intensitasnya."

Madrid sendiri baru saja mengalami kekalahan cukup telak dengan skor 4-2 saat menantang tuan rumah Real Sociedad.[initial]

 (sm/ada)