Valdano: Messi Bisa Jadi Pelatih Suatu Hari Nanti

Valdano: Messi Bisa Jadi Pelatih Suatu Hari Nanti
Lionel Messi (c) AFP
- Lionel Messi punya kemungkinan bakal terjun di dunia manajerial jika ia sudah memutuskan gantung sepatu sebagai pemain profesional di masa yang akan datang.


Hal tersebut merupakan pendapat dari mantan manajer Real Madrid, Jorge Valdano, yang mengatakan bahwa ia sebelumnya tak pernah menyangka Zinedine Zidane bakal bisa mendapatkan kesempatan menjadi manajer utama Los Blancos.


"Messi menjadi pelatih? Kita tidak pernah menduga Zidane akan melakukannya sebelumya dan lihat di mana dia sekarang. Saya sudah pernah melihat seorang pemain yang Anda kira tidak akan pernah melakukannya, dan kemudian..." tutur Valdano pada beIN Sports.


"(Apakah Luis Enrique juga demikian?) Ya, ia merupakan salah satu dari pemain yang memenuhi contoh tersebut."


Barcelona akan bermain melawan Las Palmas di La Liga akhir pekan ini. [initial]


 (bein/rer)