Valdano: Ketika Barca Hebat, Mereka Tidak Pikirkan Wasit

Valdano: Ketika Barca Hebat, Mereka Tidak Pikirkan Wasit
Jorge Valdano (c) Ist

Bola.net - - Mantan direktur Real Madrid, Jorge Valdano, mengungkap bagaimana ia menolak permintaan Jose Mourinho ketika mereka berdua masih bekerja di klub Spanyol.

Ketika diminta memberikan komentar mengenai pernyataan Gerard Pique mengenai wasit yang memimpin pertandingan , Valdano mengungkap bahwa Mourinho pernah memintanya untuk melakukan hal yang sama.

"Saya menolak untuk mengambil peran tersebut dan ia menghukum saya," tutur Valdano menurut beIN Sports.

"Sepertinya ada orang yang akan dianggap mengkhianati negeri ini jika dia tidak mampu mengkritik wasit dengan amat serius. Mereka ingin saya mengajukan protes mengenai kepemimpinan wasit yang tidak adil."

Valdano menambahkan: "Ketika Barcelona menunjukkan level permainan dan hasil akhir yang bagus, mereka bahkan tidak memikirkan wasit sama sekali."

"Namun sekarang mereka tidak bisa memikirkan Madrid, karena permainan mereka di atas isu semacam ini."

Barcelona tengah duduk di posisi runner-up klasemen La Liga, tertinggal lima poin dari Real Madrid, yang memainkan satu laga lebih sedikit.