Usai Tundukkan Napoli, Sekarang Tinggal 9 Tim yang Belum Pernah Dijebol Lionel Messi

Usai Tundukkan Napoli, Sekarang Tinggal 9 Tim yang Belum Pernah Dijebol Lionel Messi
Lionel Messi di laga melawan Leganes pada pekan ke-29 La Liga, Rabu (17/6/2020) dini hari WIB. (c) LaLiga

Bola.net - Bintang Barcelona Lionel Messi merupakan pemain yang dikenal sangat tajam di depan gawang lawan. Ada banyak tim yang pernah menjadi korban dari keganasan La Pulga.

Namun, sepanjang sejarah memperkuat Barcelona ada sembilan tim yang gawangnya gagal dijebol Lionel Messi saat bersua di berbagai kompetisi. Di antara sembilan tim itu, ada raksasa Serie A, Inter Milan.

Ketajaman Messi dalam urusan mencetak gol tak perlu diragukan. Pemain asal Argentina itu ikut menyumbang gol ketika Barca mengalahkan Napoli 3-1 pada leg kedua 16 besar Liga Champions 2019/2020.

Dia mencetak gol solo yang spektakuler. Kontribusi Messi itu turut membantu Barcelona melenggang ke babak perempat final.

Seperti dilansir Sportbible, Minggu (9/8/2020), pemain yang kini berusia 33 tahun itu mungkin pernah mencetak berbagai tipe gol. Total, ia mengoleksi 634 gol untuk Barcelona pada laga menghadapi 78 tim. Sebanyak 69 tim di antaranya pernah merasakan gawang mereka dijebol Mesi.

Tapi, ada sembilan klub yang mendapat tempat terhormat karena berhasil mencegah Messi menceploskan gol ke gawang mereka.

Di antara 9 klub itu Inter Milan paling mencolok. Nerazzurri mampu meredam Lionel Messi dalam empat pertandingan. Tiga di antaranya pada musim saat Inter Milan menjuarai Liga Champions 2009/2010. Laga keempat terjadi pada Oktober 2019.

1 dari 1 halaman

Daftar 9 Klub yang Belum Pernah Kebobolan oleh Lionel Messi

1. Inter Milan (Italia)

2. Rubin Kazan (Rusia)

3. Xerez (Spanyol)

4. Benfica (Portugal)

5. Udinese (Italia)

6. Murcia (Spanyol)

7. Cadiz (Spanyol)

8. Al Sadd (Qatar)

9. Gramenet (Spanyol)

Sumber: Sportbible

Disadur dari: Bola.com/Penulis Yus Mei Sawitri

Published: 10 Agustus 2020