Usaha Maksimal Madrid Cegah Morata Pergi

Usaha Maksimal Madrid Cegah Morata Pergi
Alvaro Morata (c) AFP
- Bos Real Madrid, Zinedine Zidane, dan staff-nya diklaim melakukan usaha maksimal untuk membuat Alvaro Morata merasa disambut dengan hangat di klub.


Sang striker didatangkan kembali dari Juventus di musim panas dan diklaim sudah sempat merencanakan untuk pergi lagi.


El Confidencial mengatakan bahwa Morata amat ingin mendengar penawaran dari bos Arsenal, Arsene Wenger, sebelum bursa tranfer ditutup pada akhir Agustus.


Namun demikian, Zidane ingin sang bomber bertahan, terutama usai melihat Jese pergi ke PSG pekan ini.


Dalam sesi latihan yang digelar di Trondheim belum lama ini, Zidane dan staff-nya terus memberikan semangat pada Morata, menurut Marca. Semua staff pelatih memberikan perhatian ekstra pada pemain Spanyol, seiring usaha mereka meyakinkannya untuk tidak pergi ke tim lain di musim ini.


Morata sendiri diperkirakan akan turun sebagai starter di laga Piala Super Eropa melawan Sevilla malam ini. [initial]



 (mar/rer)