Uruguay Rindukan Luis Suarez

Uruguay Rindukan Luis Suarez
Luis Suarez (c) AFP
Bola.net - Bos Timnas Uruguay, Oscar Tabarez, mengaku amat merindukan kehadiran sosok Luis Suarez di lini depan.

Sebagaimana diketahui, striker Barcelona mendapatkan sanksi larangan tampil di level Internasional dari FIFA, usai terbukti menggigit Giorgio Chiellini pada pertandingan melawan Italia di fase grup Piala Dunia 2014.

Suarez mendapatkan hukuman sembilan laga dan sudah sempat absen di Copa America 2015 silam.

"Ia memang amat signifikan bagi kami. Kami takkan tersinggung jika ada yang mengatakan kami sangat bergantung padanya, karena ia memang amat fundamental. Saya tanya Anda, apa jadinya jika Kosta Rika tampil tanpa Borges, Campbell, dan Ruiz," tutur Tabarez pada reporter kala ia hadir di konferensi pers menjelang pertandingan melawan Kosta Rika.

"Sepakbola memang seperti itu. Faktor utama yang paling menarik perhatian adalah performa seorang individu. Tim besar adalah mereka yang punya pemain bintang. Namun ada aturan dan ketentuan yang harus kami hormati," pungkasnya. [initial]

 (mar/rer)