Unik, Real Madrid Tak Bisa Juara La Liga Bareng UCL

Unik, Real Madrid Tak Bisa Juara La Liga Bareng UCL
Real Madrid. (c) AFP
- Real Madrid memastikan diri sebagai klub penguasa Eropa. Sekali lagi Los Blancos sukses mengangkat trofi paling bergengsi di kompetisi klub Benua Biru; Liga Champions.


Pada final musim 2015-16 yang digelar di San Siro, Madrid sukses mengalahkan Atletico Madrid. Ini adalah gelar kesebelas Madrid di kancah Liga Champions alias La Undecima.


Dalam era Liga Champions (yang dimulai sejak 1992), Madrid sudah juara lima kali. Menariknya, setiap kali menjadi juara Liga Champions, Madrid selalu gagal menjadi juara La Liga.

Musim ini adalah musim terbaik Madrid dalam hal peluang memenangkan La Liga dan Liga Champions. Madrid hanya terpaut satu poin dari Barcelona yang menjadi juara La Liga. [initial]


 (twt/hsw)