Umtiti: Saya Ingin Terus Belajar di Barcelona

Umtiti: Saya Ingin Terus Belajar di Barcelona
Samuel Umtiti (c) AFP
- Samuel Umtiti mengatakan ia senang bisa bermain di Camp Nou untuk kali pertama, usai mendatangkannya di bursa transfer musim panas ini.


Bek asal Prancis itu mendapatkan kesempatan mengawal lini belakang Blaugrana, kala mereka meraih kemenangan 3-2 atas Sampdoria di ajang Trofeu Joan Gamper, yang dilangsungkan di Camp Nou semalam.


Umtiti mengatakan bahwa ia senang laga perdananya berakhir dengan kemenangan, dan bertekad untuk terus belajar memberikan yang terbaik dari para pemain Barcelona.


"Saya bahagia bermain di Camp Nou dengan mengenakan seragam ini. Saya juga bahagia dengan laga perdana saya, yang berakhir dengan kemenangan," tutur Umtiti menurut Marca.


"Tujuan utama saya adalah untuk belajar dari para pemain hebat yang ada di tim ini dan memberikan jawaban yang bagus pada manajer, ketika ia memberi saya kesempatan nanti."


"Pelatih mengatakan pada saya untuk bermain seperti biasa, dengan cara yang saya tahu." [initial]



 (mar/rer)