Turan, Turki Kedua Barca Usai Rustu

Turan, Turki Kedua Barca Usai Rustu
Arda Turan (c) fcbarcelona
Bola.net - Jika presiden anyar Barcelona memutuskan untuk mempertahankannya, Arda Turan akan menjadi pemain Turki kedua yang pernah bermain untuk Blaugrana.

Sejauh ini, Barcelona hanya pernah mendatangkan Rustu Recber di tahun 2003. Ia merupakan rekrutan pertama presiden Joan Laporta kala itu. Tampil hebat di Piala Dunia Korea dan Jepang, sang kiper lantas mendarat di Camp Nou. Namun karirnya lantas tak berkembang lantaran kalah bersaing dengan Victor Valdes.



Kala diasuh Louis van Gaal, Barcelona juga pernah menggunakan servis Seyit Unsal, namun ia akhirnya hanya bermain di tiga laga uji coba.

Kini, berselang 12 tahun, klub akhirnya memiliki lagi pemain dari Turki, Turan. Sang gelandang kabarnya telah mengikat kontrak lima tahun dan dibeli dengan harga 34 juta euro plus 7 juta euro bonus yang akan dibayarkan jika ia memenuhi beberapa variabel khusus. [initial]

 (md/rer)