Turan Tanda Tangan Kontrak Lima Tahun di Barca

Turan Tanda Tangan Kontrak Lima Tahun di Barca
Arda Turan (c) Ist
Bola.net - Arda Turan belum lama ini meresmikan transfernya ke Barcelona, usai menandatangani kontrak lima tahun dengan klub.

Blaugrana setuju menebus jasa sang pemain dengan mahar 41 juta euro dari Atletico Madrid pekan ini, meski tim Catalan tetap memiliki hak untuk mem-veto transfer tersebut - dengan kompensasi 4,1 juta euro - andai Josep Maria Bartomeu tidak terpilih kembali pekan depan dan suksesornya tidak ingin mempertahankan sang pemain di tim.



Namun Turan berkeras ia tidak khawatir dengan potensi kembali ke Vicente Calderon.

"Tidak ada tekanan, saya hanya pemain sepakbola biasa," tuturnya. "Saya hanya di sini untuk membantu Barca meraih sukses. Hal lain tidak saya pikirkan."

Turan bakal harus menunggu hingga Januari 2016 sebelum ia bisa melakukan debut di klub, lantaran mereka tengah terkena embargo transfer FIFA. [initial]

 (gl/rer)