Turan: Barca Kini Lebih Baik dari Era Guardiola

Turan: Barca Kini Lebih Baik dari Era Guardiola
Arda Turan (c) AFP
- Arda Turan mengatakan saat ini coba melakukan sesuatu yang lebih hebat dari apa yang pernah dicapai tim di era Josep Guardiola.


Banyak orang sudah mengatakan bahwa Luis Enrique telah mampu melakukan hal tersebut, setelah membuat Barcelona meraih treble musim lalu. Namun menurut Turan, klubnya saat ini masih bisa lebih hebat lagi di masa mendatang.


"Ada banyak orang bisa mengatakan Josep Guardiola juga meraih sukses di Barcelona, usai meraih enam trofi. Saya juga menyukai tim asuhan Rijkaard. Mereka juga bagus, namun di sini kami mencoba melakukan sesuatu yang lebih bagus," tutur Turan pada beIN Sports.


Barcelona baru saja menang 2-1 atas Las Palmas di La Liga pekan lalu dan mereka kini unggul sembilan angka dari Real Madrid di klasemen.


Dini hari nanti, mereka akan bermain melawan Arsenal di Liga Champions. [initial]


 (bein/rer)