Toni Kroos Ukir Rekor Kemenangan La Liga Bersama Madrid

Toni Kroos Ukir Rekor Kemenangan La Liga Bersama Madrid
Kroos ukir rekor kemenangan sebagai pemain debutan (c) AFP
Bola.net - Satu tahun yang lalu, Real Madrid memperkenalkan Toni Kroos sebagai pemain baru di hadapan delapan ribu fans. Kroos begitu disambut setelah turut membawa Jerman menjadi juara Piala Dunia 2014.

Madrid memang hanya meraih trofi Piala Super UEFA dan Piala Dunia Klub, tapi realmadrid.com merilis satu pencapaian yang diukir Kroos. Gelandang 26 tahun itu menjadi pemain debutan dengan jumlah kemenangan terbanyak di La Liga.

Kroos mencatatkan 28 kemenangan sepanjang musim 2014-15, yang berarti ia meraih 77.7 persen kemenangan dari 38 pertandingan La Liga. Angka yang membuatnya melewati dua pemain Jerman yang juga pernah membela Madrid, Bodo Illgner dan Mesut Ozil.

Bila dihitung secara keseluruhan di semua kompetisi 2014-15, bersama Madrid, Kroos meraih 39 kemenangan. Tambahannya adalah delapan kemenangan di Liga Champions, dua di Piala Dunia Klub, dan satu di Piala Super UEFA.

Dari total 58 pertandingan yang diikutinya di musim debutnya itu, Kroos juga berhasil mencetak sembilan gol. [initial]

 (rmc/dct)