Toni Kroos: Sangat Sulit Cari Pengganti Ronaldo

Toni Kroos: Sangat Sulit Cari Pengganti Ronaldo
Cristiano Ronaldo Merayakan Gol Toni Kroos (c) AFP

Bola.net - - Gelandang Real Madrid, Toni Kroos, tak memungkiri bahwa mencari pengganti Cristiano Ronaldo akan sangat sulit. Tapi, Kroos sama sekali tidak meragukan kualitas yang dimiliki oleh Madrid.

Ronaldo sudah menjadi andalan Real Madrid dalam sembilan tahun terakhir. Pemain asal Portugal tersebut jadi mesin gol klub asal ibukota Spanyol sejak didatangkan dari Manchester United.

Setelah mengantar Madrid jadi juara Liga Champions tiga musim beruntun, Ronaldo memilih pindah dari Madrid. Dengan angka transfer mencapai 100 juta euro, Ronaldo resmi pindah ke Juventus.

Madrid sendiri sejauh ini masih belum melakukan transfer besar untuk membeli pemain pengganti Ronaldo. Pemain depan yang dibeli sejauh ini barulah Vinicius Junior, pemain berusia 18 tahun.

1 dari 3 halaman

Sulit Gantikan Ronaldo

Sulit Gantikan Ronaldo

Toni Kroos (c) AFP
Menurut Kroos, Ronaldo selama ini telah menjadi garansi gol bagi Real Madrid. Kapten timnas Portugal itu selalu jadi pencetak gol terbanyak Madrid. Karena itu, akan sangat sulit untuk mencari penggantinya.

"Ketika Anda kehilangan pemain yang bisa mencetak 50 gol dalam satu musim, akan sangat sulit untuk bisa menggantikan pemain seperti itu," ucap Kroos pada Kicker.

"Ronaldo adalah pemain yang sangat penting bagi kami selama bertahun-tahun dan dia menjadi pemain yang sangat menentukan bagi sukses yang kami raih. Tapi, saya tidak ragu jika Madrid tetap akan sulit dikalahkan," tandasnya.
2 dari 3 halaman

Gareth Bale Jadi Pengganti?

Gareth Bale Jadi Pengganti?

Gareth Bale (c) AFP
Real Madrid memang terlihat santai di bursa transfer. Meskipun sering disebut tertarik pada Eden Hazard, sejauh ini belum ada pergerakan nyata dari Madrid untuk mendatangkan winger milik Chelsea tersebut.

Pelatih Real Madrid, Julen Lopetegui, kabarnya ingin mencoba menjadikan Gareth Bale sebagai pengganti Ronaldo. Lopetegui sudah memberikan porsi lebih besar bagi pemain asal Wales selama laga pramusim dan Bale mampu tampil cukup apik.
3 dari 3 halaman

Video Menarik

Video Menarik

Asian Games 2018 (c) Bola.com/Nicklas Hanoatubun


[initial]