'Tito Bisa Lebih Baik Dari Guardiola'

'Tito Bisa Lebih Baik Dari Guardiola'
Tito Vilanova. (c) AFP
Bola.net - Juru bicara Barcelona Toni Freixa memberikan persepsinya tentang perbandingan Tito Vilanova dengan Josep Guardiola. Menurut Freixa, pelatih Barca saat ini, Tito Vilanova tak kalah berkualitas dibandingkan dengan pendahulunya, Josep Guardiola.

Selama 4 tahun membesut Barca, Guardiola sukses mempersembahkan 14 trofi untuk klub Catalan itu. Freixa kemudian membandingkan Tito yang menurutnya berpotensi melebihi prestasi yang ditorehkan Guardiola.

"Tito memenangkan semua perbandingan dengan Pep Guardiola. Saat diperkenalkan sebagai pelatih baru kami, Tito tidak ingin dibandingkan dengan Pep yang menurutnya lebih hebat. Tetapi saya tidak setuju, Tito bisa menjadi lebih baik dari Pep," ucap Freixa seperti dilansir Goal.com.

Pada kesempatan yang sama, Freixa juga membicarakan nasib Eric Abidal, yang kontraknya akan segera habis. Bagi Freixa, Abidal sosok yang pantas dijadikan panutan, tetapi keputusan memperpanjang kontrak ada di tangan pelatih.

"Barcelona akan memutuskan perpanjangan kontraknya berdasarkan parameter teknis. Abidal adalah sosok panutan, tetapi keputusan masa depannya berada di tangan staf pelatih," imbuh Freixa.

Abidal baru saja turun kembali ke lapangan setelah sempat absen 13 bulan menjalani pemulihan pasca operasi transplantasi hati. (goal/mac)