Tim Ancelotti di Madrid Terancam Bubar

Tim Ancelotti di Madrid Terancam Bubar
Carlo Ancelotti (c) AFP
Bola.net - Tim kepelatihan yang disusun oleh Carlo Ancelotti di Real Madrid terancam bubar, menurut laporan yang diturunkan oleh Mundo Deportivo.

Ketika pelatih Italia itu menerima tawaran klub untuk menggantikan posisi Jose Mourinho di Madrid musim lalu, ia mengajukan persyaratan menyusun tim manajerial yang terdiri dari dua nama: Paul Clement dan Zinedine Zidane. Namun satu setengah tahun berlalu, tim tersebut terancam bubar.

Zidane merupakan sosok pertama yang pergi. Sosok Prancis itu menerima tawaran klub untuk menangani tim Castilla musim ini. Sebagai gantinya, Ancelotti kini bekerja sama dengan legenda klub lainnya, Fernando Hierro.

Namun tak hanya sampai di situ. Ancelotti juga terancam kehilangan tangan kanannya, Paul Clement, yang sudah dipercaya menemani Don Carletto selama enam musim belakangan. Laporan yang diturunkan oleh The Sun menyebutkan bahwa Clement kini tengah diincar oleh dua klub Premier League, QPR dan Sunderland.

Musim lalu, trio Zidane-Ancelotti-Clement, sukses mempersembahkan trofi Liga Champions dan Copa del Rey bagi Madrid. [initial]



 (md/rer)