Thiago Silva Bantah Telah Minta Dijual ke Barca

Thiago Silva Bantah Telah Minta Dijual ke Barca
Thiago Silva. (c) AFP
Bola.net - Thiago Silva adalah buruan utama dari Barcelona FC untuk memperkuat lini belakang mereka yang dinilai mengalami penurunan performa.

Setelah sempat diberitakan mencapai kesepakatan personal, kemarin agen dari Silva telah menepis kabar tersebut dan menyatakan kliennya masih berkomitmen untuk bermain bagi PSG musim depan.

Hal tersebut diperkuat dengan pernyataan yang diucapkan oleh Thiago Silva sendiri. Kepada Globoesporte, bek Timnas Brasil tersebut menyatakan bahwa dirinya ingin bertahan dan menghormati kontrak yang dimilikinya.

"Saya telah membaca rumor yang menyebutkan bahwa kepergian saya ke Brasil adalah untuk meminta dijual kepada presiden. Hal itu sangat tidak benar," ungkap Thiago Silva. "Rumor tersebut palsu, saat ini saya masih berada dalam ikatan kontrak dengan PSG dan ingin menghormatinya. Saya masih betah berada di Paris."

Dua pernyataan beruntun dari agen dan pemain yang bersangkutan tentu menjadi langkah mundur dalam proses negosiasi kepindahan Thiago Silva ke Camp Nou.

Barca sendiri kabarnya telah menyiapkan dana sebesar 40 juta Euro untuk mendapatkan pemain 28 tahun tersebut. [initial] 

 (glo/as/mri)