Tetap Tabah, Neymar Dapat Dukungan Messi

Tetap Tabah, Neymar Dapat Dukungan Messi
Neymar (c) AFP
- belum lama ini menunjukkan ketabahannya dalam menghadapi cedera yang belum lama menimpa dirinya.


Pemain Brasil mengalami masalah jelang pertandingan melawan Bayer Leverkusen di Liga Champions dini hari tadi dan diperkirakan akan absen di dua laga, termasuk kala bermain di semifinal Piala Dunia Antarklub di Jepang.


Neymar lantas menggunakan akun Instagram untuk mengungkap bahwa ia akan berusaha terus tegar. Ia mengunggah foto dirinya yang tengah berlatih, dan menuliskan pesan: "Semua ini akan segera saya lalui."




Dan rupanya, sikap Neymar itu mendapat apresiasi dari Lionel Messi. Rekannya di Barcelona menggunakan Facebook untuk memberikan semangat dengan menuliskan pesan: "Tetaplah kuat Ney! Besok kami akan menutup fase grup di Jerman dan saya harap kami bisa meraih satu lagi kemenangan."


Barcelona sendiri akhirnya bermain imbang 1-1 melawan Leverkusen dan Messi mencetak satu-satunya gol tim Catalan di pertandingan tersebut. [initial]


 (sm/rer)