
Bola.net - - Belum lama ini beredar kabar mengenai sosok pemain Real Madrid yang sudah begitu lama paling dibenci oleh para pemain di beberapa tahun terakhir.
Berbicara di Catalunya Radio, pandit Javier Miguel mengatakan bahwa mantan pemain Real yang amat tidak disukai oleh Barcelona adalah Xabi Alonso, yang kini membela Bayern Munchen.
Selama membela Real, Xabi membuat para pemain Barcelona kesal dengan tingkahnya, termasuk Xavi, yang konon enggan terlihat bersama dengan mantan pemain Liverpool di publik dan sempat membujuk Vicente del Bosque untuk tidak memasukkannya di timnas Spanyol.
Para pemain Barcelona amat yakin bahwa Xabi seringkali melancarkan tekel keras dengan niat untuk mencederai, bukan sekedar merebut bola atau menghentikan serangan. Miguel juga mengatakan sang pemain sempat adu mulut dengan Andres Iniesta di semifinal Liga Champions 2011 silam.
Miguel mengatakan bahwa Xabi bahkan sempat mengejek pemain Barcelona, Javier Mascherano, dengan mengatakan: "Kamu diam, di Liverpool kamu bekerja untuk saya."
Madrid sendiri tengah bersiap untuk menghadapi Barcelona akhir pekan ini untuk pertandingan El Clasico di Camp Nou.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bolatainment 30 November 2016 23:44
Pacar Cantik Ronaldo Ternyata Seorang Penjaga Toko di Madrid
-
Liga Spanyol 30 November 2016 20:35
-
Liga Eropa Lain 30 November 2016 19:43
-
Liga Spanyol 30 November 2016 19:00
-
Open Play 30 November 2016 16:02
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
-
Bolatainment 21 Maret 2025 05:05
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...