Tertarik Beli Klub, Ronaldo Bimbang Antara Spanyol atau Inggris

Tertarik Beli Klub, Ronaldo Bimbang Antara Spanyol atau Inggris
Ronaldo (c) AFP

Bola.net - - Belum lama ini legenda Brasil, , menyatakan bahwa ia mulai tertarik untuk melakukan investasi dengan membeli sebuah klub sepakbola.

Berbicara pada media setempat, Ronaldo membeberkan alasan mengapa ia tertarik untuk membeli sebuah klub Divisi Championship atau Segunda Spanyol.

"Akan jadi sebuah kehormatan (jika saya menjadi Presiden Federasi Sepakbola Brasil-red), namun sebelum itu saya ingin punya pengalaman menjalankan sebuah klub besar," tutur Ronaldo menurut Folha de Sao Paulo.

"Saya tengah berpikir membeli sebuah klub di divisi dua di Spanyol atau Inggris. Saya ingin melakukan sesuatu yang inovatif."

Ronaldo Luiz Nazario de LimaRonaldo Luiz Nazario de Lima

"Saya kira saya sudah siap menghadapi tantangan ini."

Sebagai salah satu legenda sepakbola terbesar sepanjang masa, Ronaldo sama sekali tidak punya pengalaman di bidang manajerial.

Masih tak ada kejelasan apakah mantan pemain Real Madrid ini berniat merogoh koceknya sendiri untuk membeli klub, atau ia akan menjadi perwakilan dari sebuah grup investor.