
Bola.net - - Amunisi lini depan Real Madrid untuk laga melawan Real Betis akan sangat terbatas. Hal ini menyusul cedera yang dialami oleh penyerang muda yang sedang tampil bagus yakni Vinicius Junior.
Bahkan, Santiago Solari masih belum bisa memastikan apakah Vinicius siap bermain atau tidak di laga tersebut. Pelatih Real Madrid masih harus menunggu kondisi terkini pemain 18 tahun tersebut.
Madrid akan berjumpa Betis pada laga pekan ke-18 La Liga musim 2018/19. Laga akan digelar di Stadion Betino Villamarin, Senin (14/1) dini hari WIB. Bagi Madrid, ada sejumlah pemain pilar yang akan absen.
Advertisement
Seperti apa kondisi Vinicius jelang laga ini? Temukan jawabannya di bawah ini.
Belum Tentu Bermain
Vinicius dilaporkan tidak hadir dalam dua sesi latihan Real Madrid secara beruntun. Pemain asal Brasil tersebut mengalami flu dan kondisinya masih dipantau. Vinicius pun diragukan bisa tampil lawan Betis.
"Kami tidak tahu apakah dia bisa bermain atau tidak," ucap Solari dikutip dari situs resmi Real Madrid.
"Kami harus menunggu lebih lama sebelum akhirnya mengumumkan daftar skuat. Tapi, kami akan mengetahui kondisinya pada hari ini," sambung pelatih berusia 42 tahun tersebut.
Jika memang Vinicius tak bisa bermain, maka Solari memastikan tidak risau. Sebab, dia yakin masih ada pemain lain yang siap untuk dimainkan. "Kekuatan Real Madrid adalah pada tim, skuat yang terdiri dari 24 pemain," tandasnya.
Pujian pada Vinicius
Vinicius belakangan ini mampu tampil apik di lini depan Real Madrid. Pemain yang dibeli dari Flamengo tersebut kian sering masuk dalam susunan pemain inti. Solari pun tidak ragu melayangkan pujian kepadanya.
"Sulit bagi pemain muda untuk masuk ke tim yang memenangkan tiga Liga Champions beruntun. Itu adalah tanda positif bahwa pemain 18 tahun telah bergabung dan bermain sangat baik," puji Solari.
Berita Video
Berita video nasib sial yang dialami pemain Trindade U-20, Bernardo saat menghadapi Flamengo U-20 di Copa Sao Paulo.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 11 Januari 2019 21:40
-
Liga Italia 11 Januari 2019 21:20
-
Liga Italia 11 Januari 2019 16:40
Halau MU dan Madrid, Juventus Siapkan Kontrak Menggiurkan untuk Allegri
-
Liga Inggris 11 Januari 2019 15:40
-
Liga Spanyol 11 Januari 2019 11:55
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...