Ter Stegen: Yang Tak Tahu Sepakbola Saja Kagum Dengan Barca

Ter Stegen: Yang Tak Tahu Sepakbola Saja Kagum Dengan Barca
Marc Andre ter Stegen (c) AFP
Bola.net - Kiper anyar Barcelona, Marc-Andre Ter Stegen memberikan pujiannya tentang gaya permainan umpan pendek yang selama ini menjadi ciri khas Blaugrana. Menurut pemain asal Jerman ini, permainan menghibur Barca telah dikenal di seluruh dunia, bahkan ke kalangan yang tidak mengerti sepakbola sekalipun.

"Barca telah menunjukkan bahwa mereka memiliki filosofi yang luar biasa, sungguh menyenangkan melihat tim ini bermain. Saya ingin mengabdikan diri saya untuk klub ini, di Jerman Barca masih dipandang sebagai klub terbesar di dunia," ungkap pemain 22 tahun ini saat diperkenalkan dalam presentasi resmi klub kemarin (22/05).

"Bahkan orang yang tak memahami sepakbola sekalipun mengagumi permainan Barca yang menghibur dan enak dilihat. Sulit bagi tim lain untuk merebut bola begitu mesin permainan Barca mulai menyala!"

Ter Stegen diboyong dari Borussia Monchengladbach dengan nilai transfer yang disinyalir sebesar 12 juta Euro. Ia diplot untuk menjadi kiper utama Barca musim depan menggantikan Victor Valdes.[initial]

 (fcb/mri)