Ter Stegen: Barca Dalam Form Hebat Jelang Madrid

Ter Stegen: Barca Dalam Form Hebat Jelang Madrid
Marc-Andre Ter Stegen (c) Ist

Bola.net - - Marc-Andre Ter Stegen mengatakan sudah dalam kondisi siap tempur jelang pertandingan melawan sang musuh bebuyutan, Real Madrid, akhir pekan ini.

Barca baru saja menutup persiapan pra-musim mereka dengan menang telak 5-0 atas klub Brasil, Chapecoense, dalam laga uji coba bertajuk Trofeu Joan Gamper.

Duel yang berlangsung di Camp Nou tersebut juga menjadi kesempatan bagi Barcelona untuk memperkenalkan skuat anyar mereka di hadapan para suporter, menjelang musim kompetisi 2017/18.

Dan dalam beberapa hari mendatang, Barca asuhan manajer anyar Ernesto Valverde akan langsung mendapat ujian berat. Mereka akan melawan tim juara La Liga, Madrid, dalam leg pertama ajang Supercopa de Espana.

Meski begitu cepat harus bertemu dengan laga El Clasico, Ter Stegen kemudian menegaskan bahwa timnya sudah siap secara fisik untuk menghadapi Los Merengues.

Messi dan Suarez.Messi dan Suarez.

"Amat spesial rasanya bermain melawan Chapecoense," tutur Ter Stegen di laman resmi klub.

"Kami merasa amat baik soal apa yang bakal kami jalani dan kami tengah dalam form bagus untuk menghadapi pertandingan melawan Real Madrid."

Barcelona menutup perjalanan mereka musim lalu sebagai runner-up La Liga dan juara Copa del Rey.