Tarik Neymar di Laga Copa, Ini Alasan Enrique

Tarik Neymar di Laga Copa, Ini Alasan Enrique
Neymar. (c) AFP
Bola.net - Bos Barcelona, Luis Enrique, memberikan penjelasan mengapa dirinya memutuskan untuk menarik Neymar keluar di babak kedua, kala tim menghadapi Atletico Madrid di Copa del Rey (29/1).

Enrique menyebut ia tidak ingin Neymar, yang mencetak dua gol di Vicente Calderon, mengalami cedera akibat tekel berbahaya yang dilancarkan oleh pemain lawan.

"Ada saat di mana permainan berubah menjadi buruk dan kami memutuskan untuk menarik Neymar, jadi keadaan tidak semakin memanas," tutur Enrique pada ISF.

"Para pemain profesional harus cerdas dan tahu bahwa mereka semua adalah rekan satu profesi. Anda harus terus mengawasi semua itu. Semua tekel yang dilancarkan bisa jadi hal berbahaya. Namun apa yang dilakukan oleh pemain Atletico juga masuk akal, namun tim juga bisa melakukan sesuatu yang lain," pungkasnya. [initial]

 (isf/rer)