Tanpa Suarez dan Neymar, Ini Skuad Barcelona di Copa Del Rey

Tanpa Suarez dan Neymar, Ini Skuad Barcelona di Copa Del Rey
Luis Suarez (c) AFP
- Pelatih Barceloa Luis Enrique memastikan bahwa mereka tidak akan menurunkan Luis Suarez dan Neymar dan beberapa pemain lain pada pertandingan di Copa Del Rey tengah pekan ini.


Barcelona dijadwalkan akan bertemu dengan Villanovense di babak pertama Copa Del Rey (29/10). Kesempatan ini akan dimanfaatkan oleh Enrique untuk memberikan waktu istirahat kepada beberapa pilar mereka.


Berdasarkan pada berita yang dilansir oleh Football Espana, klub asal Catalan ini memastikan tidak akan membawa serta beberapa pilar seperti Andres Iniesta, Neymar, Sergio Busquets, Javier Mascherano, Gerard Pique, Claudio Bravo dan Luiz Suarez.


Sebagai gantinya, Barca dikabarkan telah memanggil beberapa pemain dari tim muda mereka untuk naik kasta. Sergi Samper dan kolega akan diplot tampil sejak awal pada pertandingan ini.


Berikut daftar pemain yang akan dibawa oleh Blaugrana saat melawat ke Villanovense: Ter Stegen, Masip, Alves, Douglas, Bartra, Vermaelen, Mathieu, Alba, Adriano, Rakitic, Samper, Gumbau, Kaptoum, Aitor, Sandro, Munir. [initial]

 (fbe/asa)