
Bola.net - - Real Madrid telah mengumumkan skuat mereka yang akan ambil bagian dalam tur pramusim ke Amerika Serikat. Dalam daftar 26 pemain yang berangkat pada Selasa (11/7), tidak ada nama Cristiano Ronaldo dan Sergio Ramos.
Real Madrid akan memainkan empat pertandingan di tur Amerika Serikat. Laga pertama Madrid akan berjumpa Manchester United (24/7), Manchester City (27/7) Barcelona (30/7) dan ditutup dengan laga melawan MLS All-Stars (3/8). Laga-laga tersebut digelar pada event International Champions Cup.
Dilepas langsung oleh Florentino Perez, skuat Madrid bertolak ke Los Angles dengan kekuatan 26 pemain. Pelatih Zinedine Zidane memberikan beberapa dispensasi kepada pemain tertentu untuk datang menyusul. Ronaldo dan Ramos adalah diantaranya.
🤝🇺🇸👋 #RMTour
The president said goodbye to the team at #RMCity. pic.twitter.com/IqnfilW7iX
— Real Madrid C.F. (@realmadriden) July 11, 2017
Berikut adalah daftar 26 pemain Madrid untuk tur Amerika Serikat:
: Keylor Navas, Casilla, Ruben Yanez dan Luca Zidane.
: Carvajal, Varane, Nacho, Marcelo, Theo, Danilo, Quezada, Tejero, Achraf dan Manu Hernando.
: Kroos, Casemiro, Modric, Isco, Kovacic, Oscar dan Franchu.
: Benzema, Bale, Lucas Vazquez, Morata dan Dani Gomez.
Selain Ronaldo dan Ramos, Madrid juga memberi kelonggaran kepada para pemain yang ambil bagian di ajang Euro U-21. Jadi, Jesus Vallejo, Marcos Llorente, Asensio dan Borja Mayoral juga tidak masuk dalam rombongan pertama tersebut. Begitu juga dengan Dani Cevallos yang belum diperkenalkan secara resmi.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa Lain 11 Juli 2017 19:27
-
Liga Spanyol 11 Juli 2017 18:55
-
Liga Eropa Lain 11 Juli 2017 17:46
-
Liga Spanyol 11 Juli 2017 15:50
-
Liga Spanyol 11 Juli 2017 15:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...