Tanpa Busquets, Inilah Skuat Barcelona Lawan Almeria

Tanpa Busquets, Inilah Skuat Barcelona Lawan Almeria
Suka cita pemain Barcelona usai bobol gawang Real Madrid (c) AFP
Bola.net - Pelatih Barcelona, Luis Enrique akhirnya merilis nama-nama pemain yang akan ia siapkan untuk melawan Almeria tengah pekan ini.

Dalam 18 nama pemain yang dirilis, tak ada nama Douglas dan Masip yang tak masuk dalam daftar. Begitu juga tak ada nama Sergio Busquets yang mendapatkan larangan bermain.

Selain itu, Barcelona juga tak akan diperkuat Thomas Vermaelen dan Jordi Alba. Kedua pemain tersebut masih berkutat dengan cedera.

Berikut skuat Barcelona untuk melawan Almeria.

Barcelona: Ter Stegen, Claudio Bravo, Montoya, Pique, Rakitic, Xavi, Pedro, Iniesta, Suarez, Messi, Neymar, Rafinha, Mascherano, Bartra, Sergi Roberto, Adriano, Dani Alves dan Mathieu.[initial]

 (fcb/dzi)