Tanggapan Falcao Terhadap Minat Real Madrid

Tanggapan Falcao Terhadap Minat Real Madrid
Radamel Falcao (c) AFP
Bola.net - Pernyataan Presiden Real Madrid, Florentino Perez yang secara terang-terangan menunjukkan minatnya untuk mendatangkan bomber AS Monaco, Radamel Falcao menjadi isu hangat bagi publik Spanyol dan juga Prancis.

Sebelumnya dalam wawancara bersama Punto Pelota, Perez secara terbuka menyatakan ada kemungkinan klubnya membeli Falcao di bursa transfer musim panas tahun depan.

Striker asal Kolombia ini tak ingin spekulasi mengenai masa depannya berlarut-larut dan memberikan pernyataan resmi terkait rumor tersebut.

"Saya berterima kasih kepada Florentino Perez atas pernyataannya, namun saya harus menghormati klub saya saat ini, Monaco. Saya bahagia di sini," ungkap pemain 27 tahun tersebut dalam konferensi pers.

"Bukan saat yang tepat untuk membicarakan ketertarikan Real Madrid. Saya ingin menunjukkan respek terhadap klub yang saya bela saat ini."

Falcao sendiri baru saja bergabung dengan tim asuhan Claudio Ranieri tersebut di bursa transfer musim lalu dengan biaya transfer tak kurang dari 60 juta Euro. [initial]

   (gi/mri)