Tampak Tak Harmonis, Ronaldo Bantah Berseteru dengan Bale

Tampak Tak Harmonis, Ronaldo Bantah Berseteru dengan Bale
Cristiano Ronaldo, Gareth Bale, Karim Benzema (c) Real Madrid
- Cristiano Ronaldo menegaskan bahwa hubungannya dengan Gareth Bale baik-baik saja meskipun tak tampak harmonis.


Menurutnya, hubungan di luar lapangan memang tak begitu penting. Ia memberi perumpamaan dirinya jarang berbicara dengan Paul Scholes, Rio Ferndinand, dan Ryan Giggs ketika masih berada di Manchester United. Namun demikian, ia bisa memenangkan Liga Champions pada tahun 2008.


Tapi ketika di atas lapangan, Ronaldo memastikan bisa menjalin hubungan baik dengan pemain lainnya.


"Apakah penting berteman dalam skuat? Anda bisa mengatakan seperti ini, saya bisa menang di Liga Champions dengan Manchester United dan saya tak bicara dengan Scholes, Ferdinand, dan Giggs," jawab Ronaldo pada reporter.


Saat ini, Ronaldo sedang berada di Italia bersama dengan pasukan Los Blancos lainnya jelang menjalani pertandingan melawan AS Roma di babak penyisihan 16 besar Liga Champions. [initial]

 (goal/shd)