
Bola.net - 11 Tahun silam, Asosiasi Sepakbola Argentina, AFA, ternyata sempat khawatir Lionel Messi akan bermain untuk Timnas Spanyol, alih-alih negara kelahirannya.
Pasalnya, kala itu Messi dikenal sebagai produk akademi Barcelona dan ia juga sempat dipanggil masuk ke Timnas Spanyol U-17. Argentina pun dibuat kalang kabut. Mereka ingin Messi segera membela Albiceleste, apapun pertandingannya, untuk mencegah sang pemain membela negara lain.
"Kita harus melakukan sesuatu. Kita harus mengadakan pertandingan yang diakui oleh FIFA dan memainkannya," jelas Julio Grondona, presiden AFA, kala ia melihat video Messi untuk pertama kali di tahun 2004, sebagaimana dilaporkan oleh Canchallena.
Tak lama kemudian, diskusi darurat dilakukan dan hasilnya, diputuskan bahwa Argentina akan mengadakan laga uji coba melawan Timnas Paraguay U-20 dan Messi langsung dipanggil untuk bermain di laga tersebut.
Kala itu tidak ada waktu untuk mempromosikan pertandingan tersebut, hingga tidak ada banyak orang yang berkesempatan menjadi saksi sejarah dalam perjalanan karir Messi. "Kami mendengar dari radio bahwa akan ada pertandingan dan kami lihat lampu stadion dinyalakan, jadi kami langsung pergi. Kemudian kami baru tahu bahwa itu adalah pertandingan yang amat penting," tutur Osvaldo, salah satu penonton yang hadir kala itu.
Messi lantas masuk sebagai pemain pengganti di laga yang digelar di Juni malam di Buenos Aires tersebut dan ia juga sukses membuat gol. Argentina berhasil menghadang kesempatan Spanyol untuk memanggil Messi. Keputusan yang jelas tak disesali, lantaran sang bintang kini telah dianggap sebagai seorang dewa penyelamat alias The Messiah. [initial]
(chan/rer)
Pasalnya, kala itu Messi dikenal sebagai produk akademi Barcelona dan ia juga sempat dipanggil masuk ke Timnas Spanyol U-17. Argentina pun dibuat kalang kabut. Mereka ingin Messi segera membela Albiceleste, apapun pertandingannya, untuk mencegah sang pemain membela negara lain.
"Kita harus melakukan sesuatu. Kita harus mengadakan pertandingan yang diakui oleh FIFA dan memainkannya," jelas Julio Grondona, presiden AFA, kala ia melihat video Messi untuk pertama kali di tahun 2004, sebagaimana dilaporkan oleh Canchallena.
Tak lama kemudian, diskusi darurat dilakukan dan hasilnya, diputuskan bahwa Argentina akan mengadakan laga uji coba melawan Timnas Paraguay U-20 dan Messi langsung dipanggil untuk bermain di laga tersebut.
Kala itu tidak ada waktu untuk mempromosikan pertandingan tersebut, hingga tidak ada banyak orang yang berkesempatan menjadi saksi sejarah dalam perjalanan karir Messi. "Kami mendengar dari radio bahwa akan ada pertandingan dan kami lihat lampu stadion dinyalakan, jadi kami langsung pergi. Kemudian kami baru tahu bahwa itu adalah pertandingan yang amat penting," tutur Osvaldo, salah satu penonton yang hadir kala itu.
Messi lantas masuk sebagai pemain pengganti di laga yang digelar di Juni malam di Buenos Aires tersebut dan ia juga sukses membuat gol. Argentina berhasil menghadang kesempatan Spanyol untuk memanggil Messi. Keputusan yang jelas tak disesali, lantaran sang bintang kini telah dianggap sebagai seorang dewa penyelamat alias The Messiah. [initial]
(chan/rer)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 29 Juni 2015 22:47
-
Editorial 29 Juni 2015 19:45
5 Hal Yang Perlu Diketahui Fans Barcelona Tentang Aleix Vidal
-
Liga Champions 29 Juni 2015 16:38
Kekalahan di Final Liga Champions Buat Pemain Juventus Susah Tidur
-
Liga Spanyol 29 Juni 2015 14:24
-
Liga Spanyol 29 Juni 2015 14:15
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 13:49
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:21
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:03
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
MOST VIEWED
- Performa Antony di Real Betis Ungguli Vinicius Junior dan Lamine Yamal, MU Bikin Kesalahan Besar?
- Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
- Koeman dan Warisannya di Barcelona: Lahirnya Generasi Emas Baru
- Ansu Fati Siap Tinggalkan Barcelona Secara Permanen: Usia Baru 22 Tahun, Kok Sulit Temukan Klub?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...