Tak Sembarang Pemain Bisa Gantikan Modric

Tak Sembarang Pemain Bisa Gantikan Modric
Luka Modric (c) AFP
Bola.net - Di lini tengah, Real Madrid memiliki sederet gelandang berkualitas. Dengan banyaknya kompetisi, rotasi pun tak bisa dihindarkan. Luka Modric juga mengalaminya.

Namun, pelatih Madrid Rafael Benitez menegaskan bahwa tak sembarangan pemain bisa menggantikan tempat gelandang kroasia tersebut. Hanya mereka dengan level paling mendekati yang bisa mengisi posisinya.

"Kita tahu dia (Modric) pemain yang hebat, tapi banyak persaingan di posisinya. Jadi, jika ada kesempatan untuk memberinya waktu istirahat demi memulihkan stamina, kami akan melakukannya," papar Benitez seperti dikutip Football Espana.

"Rotasi tak dilakukan begitu saja. Kami bicara terlebih dahulu dengan para pemain, kemudian mengambil keputusan. Jika Luka bisa main, dia dijamin pasti main. Jika tidak, maka kami akan menggantikan dia hanya dengan pemain yang levelnya paling mendekati," tegasnya.

Modric adalah pemain dengan kemampuan dribbling dan passing yang mumpuni. Kontribusinya dalam bertahan juga besar. Tak banyak pemain yang bisa menggantikan posisinya. [initial]

 (foes/gia)