
Bola.net - - Satu dari 24 pemain Real Madrid dilaporkan tidak menghadiri pesta gelar juara Liga Champions yang digelar di pusat kota Madrid, Cibeles. Pemain yang tidak hadir tersebut yakni bek sayap kiri Fabio Coentrao.
Tidak hadirnya Coentrao dalam perayaan juara Madrid membuatnya dirumorkan segera meninggalkan Madrid. Dikutip dari O Jogo, Coentrao saat ini terindikasi segara bergabung dengan klub asal Portugal, Sporting Lisbon.
Coentrao akan bergabung dengan status pemain pinjaman selama satu musim. Kesepakatan diyakini segera tercapai dalam waktu beberapa hari ke depan.
Pemain berusia 29 tahun musim ini memang tidak mendapatkan cukup banyak kesempatan untuk bermain secara reguler. Di posisi bek kiri, Coentrao kalah bersaing dengan Marcelo yang selalu menjadi andalan bagi Zinedine Zidane.
Coentrao juga masih kalah jika harus bersaing dengan Nacho Fernandez. Menit bermainnya jadi makin tipis lantaran musim ini pemain asal Portugal kerap berada dalam kondisi kebugaran yang tidak terlalu baik.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 4 Juni 2017 23:36
-
Editorial 4 Juni 2017 22:30
-
Liga Spanyol 4 Juni 2017 22:12
-
Liga Champions 4 Juni 2017 20:45
-
Liga Champions 4 Juni 2017 20:20
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
-
Bolatainment 21 Maret 2025 05:05
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...