
Bola.net - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane mengatakan musim ini ia akan tetap mengandalkan tenaga Gareth Bale dan James Rodriguez.
Sejak musim lalu, Bale tampaknya sudah tak masuk dalam rencana Zidane. Maka dari itu muncul banyak kabar bahwa ia akan hengkang dari Santiago Bernabeu pada musim panas ini.
Sinyal keengganan Zidane untuk memasukkan Bale dalam rencananya seakan terlihat saat ia tak memasukkan winger Wales itu dalam laga uji coba lawan RB Salzburg. Pemain sayap kidal itu juga tak disertakan dalam skuat saat El Real terjun di Audi Cup.
Advertisement
Bale sendiri sempat disebut akan hengkang ke China, tepatnya ke klub Jiangsu Suning. Akan tetapi ternyata transfernya batal.
Berubah Pikiran
Namun jelang dimulainya kompetisi La Liga 2019-20, Bale tak kunjung hengkang dari Bernabeu. Zidane pun akhirnya berubah pikiran terkait rencananya dengan sang winger.
Pelatih asal Prancis ini memutuskan untuk kembali mengandalkan Bale pada musim ini. Namun Zidane juga berharap winger 29 tahun itu mau bekerja keras demi membuktikan dirinya layak dijadikan starter di skuat utama Los Blancos.
"Sepertinya ia akan pergi dan sekarang ia di sini bersama kita. Dinamika dan hal-hal berubah, tetapi saya akan mengandalkannya," serunya pada situs resmi Madrid.
"Ia memiliki catatan yang bagys dan merupakan pemain penting dan saya harap semua pemain ingin menyulitkan saya untuk memilih tim,” tegas Zidane.
Sama dengan James
Zidane juga menambahkan bahwa ia akan tetap mengandalkan servis James Rodriguez. Ia pun mengaku senang dengan kehadiran pemain serba bisa asal Kolombia itu di skuat Madrid.
"Ia dalam kondisi bugar dan saya senang memilikinya di tim. Saya akan mengulangi apa yang saya katakan kemarin, saya akan memiliki semua orang tersedia untuk dimainkan. Mereka juga senang berada di sini," seru Zidane.
James menghabiskan dua musim terakhir dengan dipinjamkan di Bayern Munchen. Raksasa Bundesliga itu kemudian mengembalikannya ke Madrid pada musim panas ini.
Zidane awalnya disebut tak memasukkan James ke dalam rencananya pada musim ini. Maka dari itu pemain berusia 28 tahun tersebut sempat dikaitkan dengan beberapa klub seperti Juventus, Napoli dan Atletico Madrid.
Perubahan pikiran Zinedine Zidane untuk mempertahankan James Rodriguez dan Gareth Bale di Real Madrid sepertinya dipicu oleh cederanya beberapa pilar klub. Di antaranya Luka Jovic, Marco Asensio dan yang terbaru, Eden Hazard.
(realmadrid.com)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 15 Agustus 2019 17:40
-
Liga Spanyol 15 Agustus 2019 16:40
-
Liga Spanyol 15 Agustus 2019 15:30
Gagal Dapatkan Paul Pogba, Zinedine Zidane Mundur Dari Real Madrid?
-
Liga Inggris 15 Agustus 2019 13:00
Sudah Main Bagus, Ini Penyebab Rumor Transfer Pogba Sulit Dihilangkan
-
Editorial 15 Agustus 2019 12:38
4 Perubahan Yang Harus Dilakukan Zidane di Real Madrid Jika Ingin Menjuarai La Liga
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...