Tak Gubris Messi, Barca Terus Kejar Tanda Tangan Coutinho

Tak Gubris Messi, Barca Terus Kejar Tanda Tangan Coutinho
Lionel Messi (c) AFP

Bola.net - - diklaim sudah mengatakan pada Lionel Messi untuk melupakan rencana menghadirkan salah seorang rekannya dari timnas Argentina ke Camp Nou.

Kabarnya segera dijual oleh PSG, Javier Pastore disebut-sebut punya hubungan yang dekat dengan Messi dan pemain bintang Barca itu konon sudah merekomendasikan klub Catalan untuk merekrutnya.

Pastore dan Messi sendiri dikabarkan menghabiskan liburan musim panas mereka bersama-sama.

Namun demikian, Don Balon mengungkap bahwa Barca sudah mengatakan pada Messi mereka tidak akan menggubris permintaannya dan memilih fokus mengejar tanda tangan Philippe Coutinho.

Philippe CoutinhoPhilippe Coutinho

Messi kabarnya mendukung transfer Coutinho, namun ia akan lebih suka jika Pastore yang bergabung dengannya di klub bulan depan.

Menariknya, belakangan muncul kabar yang mengatakan bahwa Barca memutuskan menunda negosiasi dengan The Reds dan menunggu hingga Juni sebelum kembali coba mendekati Coutinho.

Namun demikian, status Pastore takkan mengubah sikap Barca - terlepas dari pendapat Messi soal kompatriotnya.