Tahukah Anda? Getafe 0-1 Villarreal

Tahukah Anda? Getafe 0-1 Villarreal
Jeremy Perbet (c) Bola.net
Bola.net - Villarreal sukses mengemas poin maksimal dengan mengalahkan tuan rumah Getafe 1-0 di jornada 30 La Liga 2013/14, Jumat (28/3). Gol tunggal El Submarino Amarillo diciptakan oleh striker 29 tahun Prancis Jeremy Perbet pada menit ke-5.



Dirangkum dari berbagai sumber, berikut kami sajikan fakta-fakta pilihan terkait laga tersebut.

  • Dari 9 gol yang dicetak Perbet di La Liga musim ini, 5 dia ciptakan dalam laga-laga tandang.

  • Bek kiri 27 tahun Slovenia Bojan Jokic menciptakan assist pertamanya di La Liga musim ini.

  • Bek 26 tahun Spanyol Jaume Costa merupakan satu dari tiga pemain Villarreal yang mendapat kartu kuning di laga ini (Getafe juga 3) dan itu semakin menegaskan statusnya sebagai penyumbang kartu kuning terbanyak (10) untuk Villarreal di La Liga 2013/14.

  • Getafe lebih banyak kebobolan (22) daripada mencetak gol (18) dalam 16 laga kandangnya di La Liga 2013/14 sejauh ini (M4 S6 K6).

  • Villarreal membukukan jumlah kemenangan dan kekalahan sama banyaknya (masing-masing 7) dalam 15 laga tandangnya di Liga musim ini.

  • Dalam tiga laga kandang melawan Villarreal di La Liga sebelum ini, Getafe tak pernah kalah (M2 S1) juga tak pernah kebobolan. Catatan impresif itu kini resmi terhenti.


Klasemen (main, menang, seri, kalah, gol, kemasukan, poin)

Atletico Madrid 30 23 4 3 67 21 73

Barcelona 30 23 3 4 88 25 72

Real Madrid 30 22 4 4 81 32 70

Athletic Bilbao 30 16 8 6 52 32 56

Sevilla 30 14 8 8 55 45 50

Real Sociedad 30 14 7 9 53 43 49

Villarreal 30 14 6 10 50 36 48

Espanyol 30 11 7 12 34 35 40

Valencia 30 11 7 12 43 42 40

Levante 30 9 10 11 27 38 37

Granada 30 10 4 16 28 40 34

Rayo Vallecano 30 10 3 17 34 63 33

Celta Vigo 30 9 6 15 33 44 33

Malaga 30 8 8 14 29 38 32

Elche 30 7 10 13 24 41 31

Almeria 30 8 6 16 33 57 30

Osasuna 30 8 5 17 25 51 29

Getafe 30 7 7 16 26 47 28

Valladolid 30 5 12 13 31 50 27

Real Betis 30 5 7 18 26 59 22. [initial]

 (bola/gia)