Sven Mislintat: Ousmane Dembele Seperti Bandit!

Sven Mislintat: Ousmane Dembele Seperti Bandit!
Penyerang sayap Barcelona, Ousmane Dembele (c) AP Photo

Bola.net - Mantan pemandu bakat Borussia Dortmund, Sven Mislintat, menyebut sosok Ousmane Dembele layaknya bandit. Dembele bisa membawa tim menang dengan kemampuannya, tetapi dia tipe pemain yang rumit.

Ousmane Dembele mulai dilirik banyak klub papan atas Eropa usai tampil bagus bersama Dortmund pada musim 2016/2017 lalu. Saat itu, Dembele mampu mencetak enam gol di pentas Bundesliga.

Dembele kemudian menjadi rebutan banyak klub di bursa transfer Juli 2017. Barcelona, yang baru saja ditinggal Neymar, bergerak cepat untuk merayu Dembele. Barcelona mulai melakukan pendekatan personal dengan Dembele.

Pada akhirnya, pemain asal Prancis itu memang pindah ke Barcelona. Klub asal Catalan membayar mahal kepada pihak Dortmund. Dembele dibayar dengan dengan harga 105 juta euro, belum termasuk bonus dan klausul lainnya.

1 dari 2 halaman

Oumane Dembele Seperti Bandit

Sven Mislintat adalah sosok yang membawa Ousmane Dembele ke Jerman. Pada Juli 2016, Sven Mislintat memimpin operasi transfer Dortmund dan mampu membeli Dembele dari Rennes. Saat itu, Dortmund hanya perlu membayar 15 juta euro saja.

Sven Mislintat melihat pemain seperti Dembele seperti dua sisi mata uang. Di satu sisi, dia punya bakat besar tetapi pada momen tertentu dia juga bisa menjadi seorang dengan karakter layaknya bandit.

"Ousmane, seperti yang pernah saya katakan sebelumnya berulang kali, pada arti khusus, Dembele adalah bandit," ucap Sven Mislintat dikutip dari Die Welt.

"Andai Anda bisa memahami Dembele dan mendukungnya, maka dia bakal bisa membantu Anda memenangkan pertandingan sendirian. Dia bisa membantu Dortmund sukses, namun jika dia ingin pindah ke Barcelona, maka dia akan melakukan segalanya untuk bisa pindah," sambung eks pemandu bakat Arsenal itu.

2 dari 2 halaman

Pemain dengan Karakter Unik

Ousmane Dembele memang punya bakat besar. Dia tidak tampil buruk selama bermain di Barcelona. Pemain berusia 22 tahun tersebut juga menjadi pemain utama timnas Prancis. Dia ikut membawa Prancis menjadi juara Piala Dunia 2018 lalu.

"Para pemain berbakat yang mungkin punya karakter agak rumit hampir tidak punya kesempatan mencapai puncak karir, tetapi terkadang pemain ini juga yang menjadi pemenang sesungguhnya," ucap Sven Mislintat.

Sejak pindah ke Barcelona, Ousmane Dembele acap kali bermasalah. Bukan hanya soal cedera, dia juga sering bermasalah dengan disiplin. Dalam beberapa kasus, dia melanggar aturan disiplin klub mulai dari bolos latihan hingga tidak lapor soal cedera yang dialami.

Sumber:Die Welt