Suso Punya Hasrat Gabung Madrid dan Barca

Suso Punya Hasrat Gabung Madrid dan Barca
Selebrasi Suso usai bobol gawang Inter. (c) AFP

Bola.net - - Winger AC Milan, mengakui bahwa ia punya hasrat untuk bermain di Spanyol. Jika mendapatkan kesempatan tersebut, maka Suso ingin bergabung dengan Real Madrid atau .

Suso musim ini punya peran kunci dalam permainan Milan. Ia adalah pemain yang penting dalam skema yang diracik oleh pelatih Vincenzo Montella. Permainannya pun mengalami peningkatan yang cukup signifikan.

Dan, kini pemain berusia 23 tahun mengaku ingin terus berkembang dan bisa membela Madrid dan Barca di masa depan.

"Ini masih terlalu awal, tapi saya sudah dekat dengan pemain Madrid atau Barca saat di tim nasional [U-17 dan U-21 Spanyol]. Saya selalu menunjukkan level permainan saya," kata Suso.

"Saya percaya bahwa saya akan mampu, saya akan menunjukkannya secara bertahap," tandasnya.

Meski begitu, eks pemain Liverpool ini masih belum ingin meninggalkan Milan dalam waktu dekat ini. Baginya, kini Milan adalah tempat yang ideal untuk semakin mengasah kemampuan bermainnya sebelum akhirnya bermain di Spanyol.

"Mungkin akan terlalu awal [meninggalkan Milan saat ini] karena saya masih harus berkembang lebih baik lagi," tutup pemain asal Spanyol ini.