Suntikan Moral Clasico Diakui Iniesta Luar Biasa

Suntikan Moral Clasico Diakui Iniesta Luar Biasa
Andres Iniesta. (c) AFP
Bola.net - Andres Iniesta mengakui bahwa ia dan timnya merasakan suntikan moral yang luar biasa usai tim memenangkan El Clasico melawan Real Madrid, hari Minggu lalu.

Klaim tersebut terlihat jelas ketika Barca meladeni Celta Vigo di Camp Nou (27/03). Bermain penuh percaya diri, Iniesta dkk mampu melumat tim asuhan Luis Enrique tersebut dengan skor 3-0 melalui gol Neymar (2) dan Lionel Messi.

"(Kemenangan di Clasico) memberikan kami suntikan moral yang amat sangat penting. Setiap laga yang tersisa kini akan menjadi final bagi kami," tuturnya pada Barca TV.

"Kami mampu kembali masuk ke jalur juara sekarang. Masih ada satu bulan setengah tersisa di kompetisi ini dan kami ingin memperjuangkan semuanya. Ini masih merupakan kompetisi yang paling indah dan sulit," pungkas Iniesta. [initial]

 (bar/rer)