Sukses Casemiro di Real Madrid Pancing Pujian Eks Porto

Sukses Casemiro di Real Madrid Pancing Pujian Eks Porto
Casemiro (c) AFP
- Mantan bos , Julen Lopetegui, mengaku senang dengan sukses yang diraih oleh dalam perjalanan karirnya di Real Madrid musim ini.


Kedua pihak pernah saling bekerja sama ketika masih berada di klub Portugal musim lalu.


"Ia punya ide yang jelas mengenai apa yang akan ia lakukan dan misinya di atas lapangan. Ia amat penting untuk kami ketika masih bermain di Porto," jelas Lopetegui pada Marca.


"Ia selalu mampu memberikan keseimbangan. Untuk tim yang punya kecenderungan menyerang seperti Real Madrid, hal tersebut akan membuatnya memainkan peran kunci. Ia selalu ada di posisi yang tepat, terus menutup pergerakan lawan, dan memberikan kesempatan pada tim."


"Selain itu, kekuatan fisik yang ia miliki membuatnya selalu menang di situasi 50-50 dan ia amat pandai dalam memanfaatkan penguasaan bola." [initial]



 (mar/rer)