Suker: Uang Bukan Solusi Masalah Madrid

Suker: Uang Bukan Solusi Masalah Madrid
Davor Suker. (c) AFP
Bola.net - Mantan striker Real Madrid, Davor Suker, menilai bahwa uang bukan satu-satunya jalan untuk menyelesaikan masalah yang dialami tim di awal musim ini.

Kubu Carlo Ancelotti bermain tak padu semenjak mereka menjual Angel di Maria dan Xabi Alonso di musim panas ini. Tim bahkan sempat menelan dua kekalahan beruntun dari tiga laga di La Liga, sebelum perlahan-lahan kembali bangkit.

"Anda harus ingat fakta penting bahwa kami kehilangan dua pemain penting di bursa transfer. Uang tidak selalu bisa menyelesaikan segalanya. Kadang, hal tersebut bisa membawa anda menuju sukses, namun belum tentu," tutur Suker pada AS.

"Sebuah tim butuh waktu. Contohnya Manchester United. Mereka sudah mendatangkan banyak pemain namun tak kunjung bisa menunjukkan level permainan yang bagus," pungkasnya.

Madrid baru saja menang 2-1 atas Ludogorets di Liga Champions tengah pekan ini. [initial]

 (as/rer)