Sudah Tentukan Pilihan, Lautaro Martinez Ingin Gabung Barcelona

Sudah Tentukan Pilihan, Lautaro Martinez Ingin Gabung Barcelona
Lautaro Martinez usai mencetak gol ke gawang Slavia Praha di Liga Champions 2019/2020, Kamis (28/11/2019) dini hari WIB. (c) AP Photo

Bola.net - Lautaro Martinez dikabarkan sudah membuat keputusan terkait masa depannya. Bomber andalan Inter Milan itu diklaim memilih pindah ke Barcelona.

Lautaro Martinez tengah berada dalam puncak performanya pada musim ini. Berkat tangan dingin Conte, Lautaro Martinez kini menjelma menjadi salah satu penyerang paling berbahaya di Serie A.

Musim ini Lautaro Martinez sudah mencetak 16 gol dalam 31 penampilan bagi Inter Milan di semua kompetisi. Tak heran ia pun menjadi buruan sejumlah klub top Eropa.

1 dari 2 halaman

Target Utama Barcelona

Marca menyebut bahwa Martinez kini menjadi target transfer utama Barcelona pada musim panas ini, dibanding Neymar yang jelas berharga lebih mahal.

Barcelona diklaim merasa yakin bisa menggaet Martinez karena tahu bahwa pemain asal Argentina itu ingin merapat ke Camp Nou.

Klub-klub top lain memang juga aktif di bursa transfer. Namun, target mereka berbeda. Real Madrid kabarnya lebih menginginkan Erling Haaland.

Alhasil, Barcelona pun sepertinya tak memiliki pesaing berarti dalam perburuan Lautaro Martinez. Hal ini semakin membuat keyakinan Barcelona menguat.

2 dari 2 halaman

Rencana Barcelona

Segera setelah memenangkan hati Lautaro Martinez, langkah selanjutnya yang harus ditempuh Barcelona adalah bernegosiasi dengan Inter.

Guna semakin menekan biaya transfer Lautaro Martinez, Barcelona bisa jadi rela memberikan pemainnya kepada Inter.

Beberapa nama yang menjadi opsi untuk digunakan sebagai pemulus transfer Martinez antara lain Arturo Vidal, Nelson Semedo, Carles Alena, hingga Arthur.

Sumber: Marca