Suarez Tak Terbebani Label Harganya

Suarez Tak Terbebani Label Harganya
Luis Suarez (c) AFP
Bola.net - Luis Suarez mengaku ia sama sekali tidak terbebani dengan label harga yang tertera padanya dan hanya ingin fokus terhadap upaya untuk memberikan yang terbaik bagi Barcelona.

Suarez didatangkan Barcelona dari Liverpool dengan harga 75 juta poundsterling di musim panas lalu. Namun kala ia tak sanggup memberikan kontribusi gol dengan jumlah signifikan di awal-awal karirnya di Camp Nou, banyak orang menyebut ia terbebani dengan harganya yang begitu mahal.

"Saya tidak memikirkan tentang uang yang sudah dihabiskan oleh klub untuk membeli saya. Saya amat kritis terhadap diri saya sendiri. Di masa lalu, saya memang berpikir bahwa saya tidak banyak membantu skuat," tutur Suarez pada reporter.

Suarez tengah bersiap menghadapi PSG di leg kedua babak perempat final Liga Champions, yang akan digelar di Camp Nou dini hari nanti. [initial]

 (wel/rer)