Suarez: Situasi Turan dan Vidal Aneh

Suarez: Situasi Turan dan Vidal Aneh
Luis Suarez (c) AFP
Bola.net - Bomber Barcelona Luis Suarez merasa cukup heran dengan situasi yang sedang dihadapi  Arda Turan dan Aleix Vidal. Meskipun begitu, Suarez cukup yakin jika kedua pemain tersebut bisa memberikan kontribusi kepada tim setelah diperbolehkan bermain.

Turan dan Vidal diboyong ke Camp Nou pada musim panas ini. Mamun mereka berdua baru boleh bermain di bulan Januari tahun depan karena Blaugrana masih menjalani embargo dari FIFA.

"Mereka dalam situasi aneh karena bisa berlatih tapi mereka tahu tidak bisa bermain di pertandingan resmi. Cukup rumit bagi mereka, tapi mereka tahu ketika datang ke sini, harus menunggu sampai Januari," kata Suarez kepada Barca TV.

"Mereka harus menunggu terlebih dahulu, jadi sekarang mereka hanya bisa beradaptasi dengan tim, bergabung dalam latihan dan itu bisa memberikan kontribusi tambahan buat mereka ketika sudah tampil di pertandingan resmi."[initial]

 (gl/ada)