Suarez: Sangat Lama Saya Idamkan Main Untuk Barcelona

Suarez: Sangat Lama Saya Idamkan Main Untuk Barcelona
Luis Suarez (c) AFP
Bola.net - Pemain baru Barcelona, Luis Suarez menyebut bahwa kesempatan debut dengan kostum Barcelona adalah sesuatu yang telah ditunggu sejak lama.

Mantan pemain Liverpool tersebut tampil di 15 menit terakhir duel Trofeo Joan Gamper yang mempertemukan Barcelona dengan klub Meksiko, Leon. Meski tak ikut mencetak gol, kubu Camp Nou pada akhirnya menang dengan skor 6-0.

"Saya telah menunggu untuk bermain sepakbola untuk Barcelona selama bertahun-tahun, dan itu adalah mimpi yang menjadi kenyataan untuk berada di sini," ujarnya.

"Setiap anak kecil tahu bahwa ini adalah sesuatu yang selalu mereka inginkan," tandasnya.

Luis Suarez sendiri belum bisa bermain di kompetisi resmi Barca sebagai imbas dari sanksi yang dia terima pasca insiden gigitan kepada Giorgio Chiellini. (sm/dzi)