Suarez Patahkan Dominasi Ronaldo dan Messi

Suarez Patahkan Dominasi Ronaldo dan Messi
Luis Suarez (c) AFP
- Luis Suarez finis sebagai top scorer La Liga 2015/16. Striker Barcelona tersebut memuncaki daftar Pichichi dengan torehan 40 golnya.


Suarez pun mematahkan dominasi penyerang Real Madrid Cristiano Ronaldo dan sang partner Lionel Messi. Suarez menjadi pemain pertama dalam tujuh tahun terakhir yang sanggup mengalahkan Ronaldo dan Messi di perebutan gelar Pichichi.


Daftar peraih Pichichi La Liga 7 tahun terakhir

2009/10 - Lionel Messi (34 gol)

2010/11 - Cristiano Ronaldo (41 gol)

2011/12 - Lionel Messi (50 gol)

2012/13 - Lionel Messi (45 gol)

2013/14 - Cristiano Ronaldo (31 gol)

2014/15 - Cristiano Ronaldo (48 gol)

2015/16 - Luis Suarez (40 gol).


Pemain terakhir sebelum Suarez, selain Messi dan Ronaldo, yang meraih gelar pencetak gol terbanyak di La Liga juga berasal dari Uruguay. Dia adalah Diego Forlan, yang mencetak 32 gol untuk Atletico Madrid di musim 2008/09. [initial]


 (bola/gia)