Suarez: Messi dan Neymar Ingin Saya Jadi Top Skorer

Suarez: Messi dan Neymar Ingin Saya Jadi Top Skorer
Luis Suarez (c) AFP
- Luis Suarez mengaku suksesnya mencetak begitu banyak gol di La Liga musim ini tak terlepas dari bantuan yang diberikan oleh dua rekannya di lini depan , Lionel Messi dan .


Dua orang pemain tersebut tak jarang memberinya assist atau kesempatan menendang penalti, hingga membuat bomber Uruguay kini mengoleksi 37 gol di Divisi Primera atau unggul empat gol dari bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo.


"Seluruh tim pantas mendapat kredit atas sukses saya mencetak gol," tutur Suarez pada ESPN.


"Sekarang, seluruh rekan setim memperhatikan saya, karena mereka tahu saya tengah ada dalam momen yang bagus. Leo dan Neymar memberikan saya tendangan penalti. Itu menunjukkan bahwa tim melihat apa yang bisa saya lakukan di beberapa pertandingan terakhir dan mereka ingin saya terus mencetak gol."


Barcelona akan bermain melawan Granada di La Liga akhir pekan ini. [initial]


 (espn/rer)