Suarez: Kunci Kesuksesan MSN adalah Bahagia

Suarez: Kunci Kesuksesan MSN adalah Bahagia
Luis Suarez, Neymar, Lionel Messi (c) Anadolu Agency
- Luis Suarez mengatakan bahwa kunci kesuksesan trio MSN di Barcelona adalah kegembiraan yang dirasakan masing-masing pemain.


MSN telah sukses mengantarkan Barca meraih gelar treble winner musim lalu. Kesuksesan tersebut berpotensi terulang melihat kiprah tiga penyerang Barca yang hampir mencetak 100 gol dalam satu musim ini.


Suarez, pemain dari Uruguay, baru saja dinobatkan sebagai pemain terbaik Amerika oleh EFE Agency. Ditanya soal hubungan antara Lionel Messi dan Neymar, Suarez mengaku tak memiliki rahasia khusus kecuali rasa gembira.


"Kami punya hubungan baik dengan semua pemain bukan hanya kami bertiga," kata Suarez seperti dilansir Marca.


"Kami tak pernah merencanakan sesuatu. Semuanya mengalir begitu saja. Kami hanya menikmati dan jika kami bahagia, kami akan menikmatinya," paparnya.


Suarez sendiri telah mengumpulkan 41 gol dan 20 assist dari 39 penampilan di semua kompetisi musim ini. [initial]

 (mrc/shd)