Suarez Berharap Tak Absen di Copa America

Suarez Berharap Tak Absen di Copa America
Luis Suarez. (c) AFP
- Luis Suarez tengah berharap-harap cemas menanti kansnya bermain di Copa America Centenario, yang bakal digelar di Amerika Serikat mulai bulan depan.


Sang striker terancam absen di turnamen antar negara Amerika Selatan tersebut, lantaran ia mengalami cedera hamstring di laga final Copa del Rey antara dan dini hari tadi.


Top skorer La Liga sempat bermain selama satu jam, sebelum ia mengalami cedera otot dan akhirnya harus ditarik keluar lapangan. Suarez bahkan tampak stress dengan kondisinya, hingga ia tertangkap kamera menangis di bangku cadangan.


Kini, sang pemain masih harus menanti hasil tes medis untuk mengetahui apakah ia bakal bisa membela negaranya di Copa.


Dan belum lama ini, Suarez menulis di Twitter: "Sekarang, kita tunggu hasil uji medis yang akan diadakan besok. Saya berharap ini bukan apa-apa dan saya bisa bergabung dengan tim nasional pekan depan. Terima kasih untuk dukungannya!!!"




Barcelona sendiri akhirnya menang 2-0 atas Sevilla dan menjadi juara Copa del Rey musim ini. [initial]


 (twi/rer)