Stoichkov: Messi Tak Ada Saingan di Ballon d'Or

Stoichkov: Messi Tak Ada Saingan di Ballon d'Or
Lionel Messi (c) AFP
- Mantan pemain dan dua kali runner-up pemain terbaik FIFA, Hristo Stoichkov, mengatakan tidak ada seorang pun pemain yang bisa bersaing dengan Lionel Messi.


Pemain Argentina menjalani 12 bulan yang penuh kegemilangan di Barcelona, usai membantu klub memenangkan trofi La Liga, Copa del Rey, dan Liga Champions. Hal tersebut membuatnya difavoritkan untuk menjadi juara Ballon d'Or malam nanti.


Stoichkov sendiri merupakan sosok legenda Barca yang sudah membuat 118 gol dalam 254 penampilannya di klub.


"Messi tidak lagi bersaing dengan siapapun. Ia adalah seorang mitos. Tidak ada yang bisa meragukan soal kans Messi meraih Ballon d'Or. Saya kira mustahil bakal ada seseorang yang bisa mengalahkan dirinya," jelas Stoichkov pada Barca TV.


"Saya ragu akan ada orang lain yang bisa bermain seperti Messi."


Messi sendiri sebelumnya sudah pernah memenangkan empat trofi Ballon d'Or secara beruntun antara 2009 hingga 2012. [initial]


 (bar/rer)