Sterling Bisa Gagalkan Mimpi Hazard Gabung Madrid

Sterling Bisa Gagalkan Mimpi Hazard Gabung Madrid
Raheem Sterling melakukan selebrasi gol yang berarti tak mau mendegar teriakan rasisme dari suporter (c) AP Photo

Bola.net - - Analis sepak bola Sportsmail, Chris Sutton memberikan satu saran penting untuk Zinedine Zidane di Real Madrid. Dia yakin Zidane seharusnya mengincar Raheem Sterling daripada Eden Hazard atau Sadio Mane seperti yang diberitakan dewasa ini.

Sejak resmi menangani Madrid kembali, Zidane terus menjadi pembicaraan. Dia diprediksi akan melakukan perombakan skuat besar-besaran musim depan, yakni dengan mendatangkan pemain-pemain hebat ke Santiago Bernabeu.

Sejauh ini ada beberapa nama yang terus diberitakan. Mulai dari Eden Hazard, Kylian Mbappe, Neymar, hingga yang terbaru Sadio Mane. Biar begitu, Sutton percaya Madrid tidak boleh melewatkan Sterling.

Dia yakin Sterling adalah calon pemain terbaik di dunia berikutnya. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

1 dari 2 halaman

Pemain Kelas Dunia

Sutton mencoba memosisikan dirinya sebagai Zidane. Dia melihat Sterling sebagai salah satu pemain terbaik di dunia. Sterling mematikan di muka gawang lawan, dia yakin Sterling adalah salah satu pemain paling menjanjikan di dunia sepak bola saat ini.

"Anda harus mengakui bahwa Raheem Sterling adalah pemain berkelas dunia," buka Sutton.

"Jika anda merupakan bos Real Madrid, Zinedine Zidane, jelas anda akan membelinya daripada Eden Hazard. Apakah ada sesuatu yang tidak bisa dilakukan Sterling? Berat umpannya super, pergerakan tanpa bolanya mematikan, dan dia mematikan di depan gawang."

"Sterling merupakan salah satu pemain properti paling panas di dunia sepak bola. Jika saya adalah Real Madrid, saya akan menjadikan dia target nomor 1," lanjut Sutton.

2 dari 2 halaman

Berbahaya

Lebih lanjut, Sutton yakin tidak ada bek yang senang saat harus menghadapi Sterling. Terlebih, Sterling masih 24 tahun dan masih akan berkembang lebih baik lagi. Penampilan Sterling bersama timnas Inggris dewasa ini menegaskan itu.

"Bek mana di dunia ini yang mau menghadpai Sterling dalam performa sekarang? Tidak penting anda menjaga dia secara langsung atau sedikit mundur - dia tetap akan menghancurkan anda."

"Dia masih 24 tahun dan berkembang dari tahun ke tahun. Performa luar biasanya untuk Inggris dalam dua laga terakhir mengonfirmasi bahwa dia bisa moncer di panggung internasional," tandasnya.