
Dirangkum dari Opta, Infostrada, Sport dan MisterChip, berikut sejumlah statistik serta fakta menarik yang muncul dalam laga di San Mames tersebut.
Sepanjang laga, Bilbao membukukan total 8 shots dan 2 shots on target, sedangkan Barcelona menghasilkan 10 shots dan 4 shots on target.
Lionel Messi adalah pemain Barcelona dengan shots terbanyak di laga ini (4 shots, 2 shots on target). Setelah Messi, ada nama Luis Suarez (3 shots, 2 shots on target).
Satu tembakan Barcelona menerpa mistar, yaitu oleh pemain pengganti Sergi Roberto di menit 59.
Lionel Messi sudah 14 kali gagal mencetak gol dari titik penalti sepanjang kariernya bersama Barcelona.
Gorka Iraizoz tercatat sebagai kiper kedua setelah Diego Alves yang pernah menggagalkan penalti Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo di semua kompetisi. Alves menggagalkan penalti Messi (1) di Copa del Rey dan Ronaldo (2) di La Liga, sedangkan Iraizoz menggagalkan penalti Messi (1) dan Ronaldo (1) di La Liga.
Barcelona selalu menang di jornada 1 La Liga tujuh musim secara beruntun atau sejak musim 2009/10, mencetak total 27 gol dan kebobolan cuma 1.
Sebelum Gorka Iraizoz, tak ada kiper Bilbao yang bisa menggagalkan penalti pemain Barcelona di liga dalam 34 tahun terakhir (Cedrun vs Quini).
Lionel Messi tidak mencetak gol pertama Barcelona di La Liga musim ini. Padahal, setiap kali Messi mencetak gol perdana (3x), Barcelona selalu menjuarai La Liga dan Liga Champions.
Barcelona sudah enam kali mengawali langkah di La Liga dengan lawatan ke markas Bilbao. Hasilnya, Barcelona menang 4 kali, seri 1 kali dan kalah 1 kali. Kekalahan itu dialami Barcelona dengan skor 1-3 pada musim 1949/50 silam. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 23 Agustus 2015 19:09
-
Piala Dunia 23 Agustus 2015 15:51
-
Liga Inggris 23 Agustus 2015 14:28
-
Liga Inggris 23 Agustus 2015 13:58
-
Liga Inggris 23 Agustus 2015 12:41
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 20:18
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:06
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 19:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...